Minggu, 16 Januari 2011

NASA temukan planet terkecil di luar tata surya

Nasa menemukan planet terkecil di luar tata surya. Ukurannya 1,4 kali ukuran Bumi. 
 

Planet yang diumumkan Senin(10/1) tersebut diberi nama Kepler 10-b, sesuai nama teleskop yang digunakan untuk menemukannya.

Penemuan planet ini adalah hasil pengumpulan data dari teleskop ruang angkasa sejak Mei 2009 hingga awal Januari 2010. Natalie Batalha, ilmuwan NASA yang menemukan planet tersebut, mengungkapkan bahwa Kepler merupakan planet berbatu, sama seperti bumi. "Berbeda dengan beberapa jenis planet lain yang terdiri atas massa gas," kata Batalha.

Ukuran Kepler 10-b tergolong terkecil sebab hanya 1,4 kali ukuran bumi. Sementara itu, massa planet ini sekitar 4,5 kali massa bumi. Sejauh ini, belum pernah ditemukan planet mirip bumi di luar tata surya yang berukuran sekecil ini.

Meski mirip dengan bumi karena terdiri atas batuan, suhu planet ini terlalu panas untuk mendukung kehidupan. Salah satu sisinya bersuhu 2700 derajat Fahrenheit. Menurut pendapat ilmuwan, suhu panas ini disebabkan jarak Kepler 10-b dan bintangnya 20 kali lebih dekat dibandingkan jarak Merkurius-Matahari.

umber: Kompas.com


0 komentar:

Posting Komentar